Kasus Lee Seung Gi: Gaslight dari CEO Kwon Jin Young sampai Ancaman Pembunuhan

Kasus Hook Entertainment semakin memanas di dunia hiburan Korea Selatan. Dispatch menjadi satu-satunya media yang aktif membongkar satu per satu aib agensi tersebut ke ranah publik dengan bukti cukup otentik.

Sebelumnya, diberitakan bahwa Lee Seung Gi diduga tidak menerima bayaran dari profesinya sebagai penyanyi selama 18 tahun. Sang aktor sempat meminta laporan keuangan secara lengkap kepada agensinya.

Melihat isu tak sedap ini, Dispatch turun tangan dan merilis sejumlah dokumen penting, termasuk bukti percakapan Kwon Jin Young selaku CEO Hook Entertainment. Petinggi agensi itu sempat mengaku menyesal dan akan mengambil tanggung jawab penuh.

Namun kondisi berbalik arah, publik dikejutkan dengan bukti baru yang dibongkar Dispatch terkait ancaman pembunuhan terhadap Lee Seung Gi. Benarkah demikian? Simak kabar eksklusifnya di bawah ini.

 

Lee Seung Gi sering dicap penyanyi merugi

Pada Rabu ( 23/11/2022 ) kemarin, Dispatch kembali membagikan bukti terbaru mengenai kasus Hook Entertainment dengan Lee Seung Gi. Sang aktor mempercayai agensinya karena ia kerap dicap sebagai penyanyi yang merugi.

Ucapan gaslighting itu dilakukan oleh Kwon Jin Young, CEO dari Hook Entertainment. Lee Seung Gi semestinya telah menghasilkan banyak uang dari penampilannya dari drama, acara varietas, dan iklan.

Menurut Dispatch, pemeran drama Korea, Mouse itu tidak ingin menentang pernyataan sang CEO dan malah menganggap dirinya bukan penyanyi yang menguntungkan.

 

Sang manajer sangat berempati ke Lee Seung Gi

Mengetahui sikap tak patut sang CEO, manajer Lee Seung Gi berempati terhadap dirinya. Ia mengungkapkan bahwa Kwon Jin Young telah mencuci otak sang aktor dan jika Lee Seung Gi menanyakan penghasilannya, maka ia akan dimarahi.

Alhasil, Lee Seung Gi memilih untuk mengalah daripada menuntut haknya. Sang manajer juga mengatakan bahwa karir menyanyi Lee Seung Gi hanya dianggap sebagai layanan penggemar.

Sang manajer membongkar lebih jauh perilaku CEO Hook Entertainment itu yang penuh manipulasi. Kwon Jin Young tidak memperbolehkan Lee Seung Gi menggunakan kartu perusahaan dan menyuruh sang aktor memakai kartu pribadinya.

Bahkan, Kwon Ji Young terlihat mengamuk saat Lee Seung Gi meminta diantarkan untuk bermain golf. Ketakutan dengan amarah sang CEO, manajer Lee Seung Gi pun memohon maaf dan melakukan tugas lain yang diperintahkan.

 

Dispatch merilis rekaman suara yang diduga Kwon Jin Young 

Di saat bersamaan, Dispatch mengeluarkan bukti rekaman percakapan yang diduga CEO Hook Entertainment dengan timnya. Selama pertemuan rahasia, Kwon Jin Young tampak gusar dan marah besar terhadap Lee Seung Gi.

Rekaman suara tersebut diduga berasal dari seorang karyawan saat rapat. Pertemuan itu terjadi setelah Hook Entertainment diminta laporan keuangannya oleh Lee Seung Gi. Audio dimulai dengan seseorang yang diduga sebagai CEO Hook Entertainment.

Ia membicarakan kemampuannya saat marah dan seorang eksekutif di agensi tersebut mencoba untuk menenangkannya. Banyak umpatan dan kalimat tak pantas yang terlontar saat rekaman berlangsung.

Tak hanya melontarkan kalimat umpatan, seseorang yang diduga CEO Hook Entertainment itu juga bersumpah atas nama dirinya akan membunuh Lee Seung Gi dan menghabiskan sisa hidupnya untuk mencoba menghabis nyawa sang aktor.

Seseorang yang diduga sebagai Kwon Jin Young juga membentak manajer Lee Seung Gi dan menyalahkan tim akuntansi atas kontroversi yang terjadi. Berdasarkan penelusuran Dispatch, manajer Lee Seung Gi berhenti sementara dari agensi tersebut.

 

Lee Seung Gi sempat mengalami krisis kepercayaan diri

Di balik ucapan gaslighting yang dilontarkan, Lee Seung Gi menyimpan luka mendalam di batin sejak lama. Pernyataannya di acara Mnet ‘MIC’ pada 2011 silam membuat warganet prihatin.

“Aku sering bertanya-tanya, apakah aku seharusnya menjadi selebriti? Haruskah aku berhenti? Apakah profesi ini cocok untukku? Aku tidak bisa bernyanyi dengan baik saat mempersiapkan album keduaku dan dimarahi,” tutur Lee Seung Gi kala itu.

Sebenarnya, Lee Seung Gi telah menunjukkan kondisi mental yang tidak baik-baik saja saat dirinya tampil di acara varietas berjudul 2 Days & 1 Night. Ia mengatakan bahwa dirinya harus terlihat baik-baik saja dan seorang entertainer tidak boleh menampilkan sisi lemah yang dimiliki.

 

Muncul dugaan korban lain di agensi tersebut 

Rupanya tidak hanya Lee Seung Gi, ternyata ada rumor yang mengatakan jika ada korban lain di agensi tersebut, yaitu Youn Yuh Jung, sosok aktris senior yang dihormati oleh dunia hiburan Korea dan Internasional.

“Bukannya aku menolak sponsor, tetapi aku tidak menerima tawaran itu. Karena jika orang tua sepertiku memakainya, orang lain tidak akan mau membeli. Jadi, aku memilih untuk membeli baju dan memakainya sendiri,” ucap Youn Yuh Jung kala hadir di acara MMTG.

Ucapan pemain film Minari membuat warganet menduga jika sang aktris turut mengalami gaslighting dari agensinya. Mereka tidak percaya kalau Youn Yuh Jung tidak mendapatkan sponsor, apalagi ia merupakan aktris yang memenangkan penghargaan bergengsi.

Selain Lee Seung Gi, berikut ini 6 artis naungan Hook Entertainment lainnya yang tengah jadi sorotan:

  1. Park Min Young

Park Min Young menjadi aktris terbaru yang bergabung dengan Hook Entertainment. Kontraknya dengan Namoo Actors berakhir sejak Rabu ( 29/12/2021 ). Dia memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak dan memilih Hook sebagai rumah barunya.

Bintang drama Korea Love In Contract itu dikabarkan pindah karena mantan pacarnya, Kang Jong Hyun menjalin kerja sama dengan Won Young Sik, yang mengelola grup perusahaan Hook Entertainment.

 

  1. Youn Yuh Jung

Hook Entertainment juga menaungi Youn Yuh Jung, aktris Korea pertama yang memenangkan penghargaan Oscar.

Di usia 73 tahun, Youn Yuh Jung sukses membawa pulang piala ‘Best Supporting Actress’ sebagai pemain film Minari.

Pada Kamis ( 17/11/2022 ), beredar rumor Youn Yuh Jung meninggalkan Hook Entertainment. Namun kabar itu segera dibantah oleh pihak agensi.

 

  1. Seo Bum June

Seo Bum June baru memulai debut akting tahun lalu sebagai artis Hook Entertainment. Penonton drama Korea Nevertheless mungkin mengenalnya sebagai salah satu teman Yoo Nabi ( pemain Han So Hee ) di departemen seni pahat.

Namanya mulai banyak dikenal setelah membintangi drama Korea Rookie Cops dan It’s Beautiful Now. Kini aktor 25 tahun itu menjadi MC acara musik Inkigayo bersama Roh Jeong Eui dan Yeonjun TXT.

 

  1. Lee Seo Jin

Lee Seo Jin bukan wajah baru di industri hiburan Korea. Artis Hook Entertainment ini telah memulai debut akting sejak 1999 lewat serial televisi House Above the Waves.

Tahun ini, Lee Seong Jin membintangi drama Korea on-going Behind Every Star yang diadaptasi dari serial Prancis, Call My Agent. Dia dikisahkan sebagai direktur agensi hiburan yang mengurus kehidupan artis.

 

  1. Lee Sun Hee

Bukan aktris, Lee Sun Hee adalah penyanyi senior yang bernaung di bawah Hook Entertainment. Dia mendapat julukan sebagai Diva Nasional karena popularitas dan kesuksesannya di Korea Selatan.

Salah satu lagunya yang fenomenal adalah soundtrack drama Korea My Girlfriend Is A Gumiho, Fox Rain. Tahun ini, Lee Sun Hee berkolaborasi dengan duo kakak-beradik AKMU di lagu Hey Kid, Close Your Eyes.

 

  1. Choi Gyu Ri

Nama Choi Gyu Ri mungkin belum banyak dikenal pecinta drama Korea. Artis Hook Entertainment ini baru memulai debut akting tahun lalu sebagai pemeran pendukung drama Korea Uncle.

Pemilik akun Instagram @whysodurious itu kemudian tampil sebagai cameo Rookie Cops episode empat dan lima.

thematchingshoe

Learn More →